Cara Merawat Rambut Panjang Pria Dengan Memakai Bahan Alami

Cara Merawat Rambut Panjang Pria Dengan Memakai Bahan Alami

Merawat rambut panjang bagi pria tentu akan sedikit menambah pekerjaan dalam hal perawatan. Jangan jadikan sebagai penghalang untuk memiliki rambut panjang yang indah dan terawat. Bagi pria berambut panjang yang bisa merawatnya dengan baik tentu akan memiliki penampilan yang luar biasa. Pria yang memiliki rambut panjang rentan terhadap berbagai masalah rambut. Namun, sebelum memiliki rambut panjang kita harus mengetahui cara merawatnya. Menurut seorang ahli perawatan rambut pria, perawatan merupakan hal penting untuk tetap menjaga rambut panjang pria agar dalam kondisi terbaik.

Berikut ini ada beberapa tips yang cukup efektif untuk merawat rambut panjang pria agar  tetap sehat dan penampilan rambutnya juga tetap keren.

Cara Merawat Rambut Panjang Pria Dengan Memakai Bahan Alami

1. Jangan terlalu sering keramas

Jik terlalu sering keramas akan menghilangkan kandungan minyak alami pada rambut. Yang akan membuat rambut tidak lagi lembut, mudah rusak, dan akan tampak lebih tipis. Keramas bisa 2 – 3 kali dalam satu minggu jika rambut tidak terlalu berkeringat. Saat keramas, pastikan pada bagian tengah dan ujung rambut karena biasanya kotoran paling banyak dia area tersebut.

2. Potong ujung rambut secara rutin

Ujung rambut merupakan bagian rambut yang paling rentan mengalami kerusakan. Jika dibiarkan, ujung rambut yang rusak tetap tumbuh maka kerusakan akan menyebar ke bagian rambut yang sehat. Waktu yang di anjurkan untuk memotong ujung rambut setiap 10-12 minggu sekali. Dengan memotong ujung rambut secara rutin membantu mencegah rambut yang bercabang.

Baca juga: 7 Model Rambut Panjang Pria yang Keren dan Tidak Ribet

3. Membasuh rambut dengan teh hijau

Memiliki masalah dengan rambut rontok? Coba seduh teh hijau dan gunakan untuk keramas. Teh hijau mengandung antioksidan yang bisa melancarkan peredaran darah. Jika disiramkan pada kepala, akan menyerap ke balik pori – pori dikulit kepala.

4. Minyak kelapa alami

Minyak kelapa juga bisa memperbaiki kerusakan rambut akibat panas, seperti setelah memakai pengering rambut atau terkena sinar matahari langsung. Jika ingin hasilnya efektif, maka gunakan minyak kelapa murni (virgin coconut oil). Karena belum tercampur dengan bahan lainnya. Minyak kelapa kurang cocok untuk rambut yang berminyak karena akan menyumbat pori-pori pada kulit kepala.

Baca juga: 7 Cara Menebalkan Rambut Tipis Untuk Pria

5.Gunakan santan untuk cream bath

Mau cream bath rambut dirumah dengan bahan alami, bisa dengan menggunakan santan sebagai bahan untuk cream bath. Caranya mudah, siapkan handuk hangat serta santan. Siramkan santan ke kepala secara perlahan sebelum membungkus rambut dengan handuk hangat. Biarkan selama 20 menit, barulah keramas seperti biasa. Santan memiliki manfaat yang  cukup bagus untuk melembutkan dan membuat rambut menjadi subur. Santan akan membuat rambut tipis terlihat lebih tebal.

Download dan gunakan aplikasi DKapster sekarang juga untuk menikmati sensasi pangkas rambut terdekat a la sultan dimanapun dan kapanpun. Nikmati layanan pangkas rambut terbaik dari para kapster profesional, serta peralatan pangkas rambut yang selalu bersih serta steril. Dijamin aman dan nyaman ketika pangkas rambut. Kami juga membuka lowongan kemitraan bagi para kapster untuk mendapatkan cuan lebih dari biasanya. Pendaftaran gratis dan terbuka untuk para kapster dimana saja.


Mau tampil keren maksimal tanpa perlu repot, antri dan buang waktu?
Pakai “D’Kapster”, Ecommerce Barbering dan Salon No.1 di Indonesia

Tersedia di App Store & Play Store


6 Tips Memulai dan Mengembangkan Bisnis Barbershop

6 Tips Memulai dan Mengembangkan Bisnis Barbershop

Bisnis yang ini mungkin saja terlihat sederhana, hingga banyak orang yang tidak sadar akan peluang omzetnya yang cukup menggoda. Barbershop merupakan salah satu bisnis yang diperlukan oleh banyak orang,  khususnya pria yang sering memotong rambut. Untuk memulai bisnis barbershop ini tentu harus memiliki tekad dan modal yang cukup lumayan banyak. Karena biaya diawal dan juga biaya operasional rutin yang harus dikeluarkan.  Jika tidak memiliki modal yang cukup apa masih bisa memulai bisnis barbershop? ya tentu bisa, anda bisa mengajak teman untuk membuka bisnis ini secara bersamaan atau mencari pemodal untuk membantu mengembangkan bisnisnya.

Memulai bisnis barbershop ini juga perlu tahu langkah-langkahnya. Untuk itu, dalam hal ini akan memberikan langkah-langkah memulai bisnis barbershop hingga sukses. Dan bisa terus berkembang dengan baik , karena semua ada solusinya tinggal bagaimana kita mau atau tidaknya untuk memulainya.

Tips Jitu Memulai dan Mengembangkan Bisnis Barbershop

1. Menentukan lokasi yang strategis untuk membuka bisnis barbershop

lokasi bisnis merupakan salah satu hal penting yang harus ditentukan dengan matang dan juga prospeknya. Karena semakin strategis lokasi yang dipilih, maka semakin besar juga peluang bisnis barbershop ini akan dikenal oleh orang yang melewati jalan lokasi tersebut. Dan lokasi yang strategis pun pastinya akan datang calon konsumen untuk memotong rambutnya. Dan perlu juga untuk menargetkan konsumen yang ingin dijadikan pelanggan setia di barbershop.

2. Pilih barber atau kapster yang handal dan juga professional

Salah satu kunci utama yang dapat menentukan suksesnya bisnis barbershop adalah memilih kapster yang handal dan juga professional. Maka itu, pilihlah barber yang memiliki pengalaman dalam urusan memangkas rambut dan pastikan keahliannya tidak hanya secara teknis. Dan pastinya memberikan pelayanan yang baik, sopan dan ramah dengan konsumen, sehingga dapat memberi solusi terbaik bagi pelanggan. Dengan adanya pelayanan yang baik, konsumen akan puas sehingga mereka tidak ragu untuk kembali maupun merekomendasikan  barbershop ini kepada temannya.

Baca juga: Pangkas Rambut Panggilan Terbaik dengan Harga Terjangkau

3. Buat ruangan yang nyaman dan ramah

Ketika konsumen datang, mereka biasanya tidak langsung dicukur karena harus menunggu antrian atau giliran. Karena tidak semua orang sabar menunggu, sebab menunggu adalah hal yang cukup membosankan. Cobalah membuat ruangan barbershop senyaman mungkin agar konsumen yang menunggu akan tetap santai dan rileks. Untuk itu maka dibutuhkan fasilitas seperti AC, TV kabel, WI-FI. Bisa juga ditambahkan air minum, majalah atau buku bacaan yang menarik.

4. Persiapkan peralatan barbershop

Tentunya elemen ini juga penting untuk membuka bisnis barbershop yaitu peralatan cukur untuk mencukur rambut. Dengan adanya peralatan barbershop tersebut, maka para barber atau kapster siap untuk mencukur rambut para konsumen. Ada pun alatnya sebagai berikut :

  • Kursi pangkas dan kursi tunggu yang nyaman
  • Cermin besar dan cermin kecil
  • Meja untuk menaruh alat cukur
  • Mesin cukur rambut
  • Gunting rambut
  • Sisir dengan  berbagai jenis
  • Pisau cukur dan silet
  • Tisu leher
  • Kain penutup atau kain kip untuk konsumen
  • Botol spray
  • Jepit rambut besar dan kecil
  • Foam atau sabun untuk mencukur jenggot atau kumis
  • Sikat bulu untuk membersihkan sisa rambut

5. Mengikuti perkembangan tren rambut

Dengan terus mengikuti tren gaya rambut, konsumen tidak akan pernah meninggalkan barbershop yang telah disukai. Jika barbershop memiliki target konsumen anak muda kekinian dan milenial, tentu mengikut tren adalah cara yang baik untuk bersaing di tengah banyaknya pilihan barbershop di luar. Untuk mengikuti tren gaya rambut, bisa memanfaatkan Internet untuk sumber informasi dan mencari referensi tren gaya rambut.

Baca juga: Jarak Ideal Potong Rambut Berapa Lama Sih? Ini Jawabannya

6. Memiliki modal yang cukup untuk membuat bisnis barbershop

Semua yang diatas tidak akan terealisasi dengan baik dan benar jika kita tidak memiliki modal yang cukup. Karena modal merupakan hal utama yang harus ada di bisnis barbershop ini. Modal dari bisnis barbershop adalah dana untuk membeli peralatan yang dibutuhkan untuk kapster. Kemudian modal untuk biaya operasional seperti listrik dan alat barbershop yang cepat habis dan juga perlu memiliki dana cadangan agar barbershop tetap beroperasi dengan baik.

Download dan gunakan aplikasi DKapster sekarang juga untuk menikmati sensasi cukur rambut terdekat a la sultan dimanapun dan kapanpun. Nikmati layanan cukur rambut terbaik dari para kapster profesional, serta peralatan cukur yang selalu bersih serta steril. Dijamin aman dan nyaman ketika bercukur. Kami juga membuka lowongan kemitraan bagi para kapster untuk mendapatkan cuan lebih dari biasanya. Pendaftaran gratis dan terbuka untuk para kapster dimana saja.


Mau tampil keren maksimal tanpa perlu repot, antri dan buang waktu?
Pakai “D’Kapster”, Ecommerce Barbering dan Salon No.1 di Indonesia

Tersedia di App Store & Play Store


9 Peralatan Barbershop yang Wajib Dimiliki Dalam Bisnis Barbershop

9 Peralatan Barbershop yang Wajib Dimiliki Dalam Bisnis Barbershop

Peralatan-peralatan ini akan  digunakan bukan hanya untuk memotong rambut, melainkan juga untuk meningkatkan kenyamanan pelanggan dan juga kepercayaan dari sebuah barbershop. Apapun pilihannya, perlu diketahui bahwa peralatan barbershop ini memiliki rentang umur. Yang artinya, tidak semua alat bisa digunakan selamanya sebab kerusakan pasti dapat terjadi sewaktu-waktu. Oleh karena itu, pastikan betul-betul memilih dan mencari perlengkapan yang sesuai antara harga dan kualitas dan cari yang sesuai dengan kebutuhan pemakaian.

Berikut ini adalah peralatan barbershop yang wajib dimiliki untuk memulai bisnis barbershop.

9 Peralatan Barbershop yang Wajib Dimiliki Dalam Bisnis Barbershop

1. Gunting rambut

9 Peralatan Barbershop yang Wajib Dimiliki Dalam Bisnis Barbershop

Pada umumnya, gunting rambut barbershop terbagi menjadi dua, yaitu gunting rambut biasa dan gunting penipis. Gunting ini memiliki fungsi yang berbeda. Dan juga pastikan untuk memilih gunting yang sesuai dengan kebutuhannya. Ini beberapa kriteria untuk memilih gunting rambut. Yang pertama, gunting harus yang terbuat dari stainless steel agar tahan lama. Kedua, gunting mempunyai pegangan atau handle yang enak dan nyaman pada saat digunakan. Ketiga, gunakan gunting rambut yang tajamnya sesuai dengan keinginan.

2. Mesin pencukur rambut

9 Peralatan Barbershop yang Wajib Dimiliki Dalam Bisnis Barbershop

Ini juga salah satu alat yang wajib dimiliki jika ingin jadi barberman atau tukang cukur, yaitu mesin pencukur rambut atau yang biasa disebut clipper. Mesin ini sangat berguna sekali karena bisa mempercepat kerja barberman untuk mendapatkan model rambut yang sesuai keinginan pelanggan. Mesin clipper umumnya hanya bisa digunakan dengan dicolok ke sumber listrik. Seiring perkembangan zaman, banyak pula clipper yang bisa digunakan secara cordless atau tanpa kabel. Dengan harga yang bervariasi dan juga banyak model mesin clipper ini, memudahkan untuk memilih sesuai dengan kebutuhan.

Baca juga: Mengenal Hair Spray Dan Manfaatnya Untuk Rambut Pria

3. Sisir dengan beragam jenis dan ukuran

9 Peralatan Barbershop yang Wajib Dimiliki Dalam Bisnis Barbershop

Ini adalah perlengkapan pendukung yang tidak boleh absen dari para barberman. Maka itu, siapkan sisir dengan berbagai ukuran dan jenisnya, mulai dari yang besar hingga kecil, ini akan membantu barberman bebas menggunakan yang sesuai dengan kebutuhannya. Jadi jangan sampai memakai satu sisir untuk semua, karena itu tidak akan maksimal hasilnya.

4. Razor ( pisau cukur )

9 Peralatan Barbershop yang Wajib Dimiliki Dalam Bisnis Barbershop

Gunanya alat ini adalah untuk merapikan hasil cukur, khususnya sisa rambut dan anak rambut yang tidak bisa dijangkau oleh gunting dan clipper. Pisau cukur ini juga bisa untuk merapikan jambang, kumis, serta jenggot. Bisa juga untuk memotong rambut halus di wajah agar tampak terlihat lebih muda.

5. Botol spray

Tujuannya agar rambut lebih mudah ditata sebelum dipotong. Ini juga bisa mempermudah barberman untuk mencari tahu apakah potongannya sudah rata atau belum. Pastikan botol semprotan air yang cukup agar tidak mengganggu pekerjaan mencukur rambut.

Baca juga: 7 Rekomendasi Model Rambut Keren Untuk Pelajar

6. Apron untuk konsumen dan barberman

Apron atau kain penutup merupakan peralatan barbershop yang wajib ada. Ini bertujuan agar konsumen dan barberman tidak terkena sisa rambut dari hasil cukur. Khusus untuk konsumen, perlu diperhatikan bahan yang digunakan agar tidak merasa gatal atau gerah ketika sedang potong rambut.

7. Neck paper (tisu leher)

Barang ini berguna untuk menggantikan handuk yang biasanya untuk alas di bawah kain penutup. Seiring perkembangan, handuk digantikan dengan tisu leher yang berfungsi untuk melindungi bagian leher konsumen ketika sedang dicukur. Tisu leher juga higienis karena hanya dipakai sekali saja. 

8. Kuas cukur

Kuas cukur ini diperlukan untuk mengolesi sabun atau foam pada bagian yang ingin dicukur, seperti mencukur kumis, jenggot, atau sisa-sisa rambut yang ingin dihabiskan. Sehingga alat ini bisa dibilang cukup penting juga dalam membantu proses mencukur rambut.

Baca juga: Lebih Bagus Mana Pomade Oil Based Atau Pomade Water Based?

9. Kursi barbershop

Kursi cukur memiliki ketinggian yang sudah disesuaikan supaya memudahkan barberman untuk mencukur rambut. Kursi ini berbeda dengan kursi biasa pada umumnya yang hanya untuk duduk santai. Kursi inilah yang dapat memastikan nyaman atau tidaknya konsumen selama di barbershop. Untuk itu, perhatikan baik – baik material dan juga daya tahan agar bisa digunakan dalam jangka waktu yang lama.

Download dan gunakan aplikasi DKapster sekarang juga untuk menikmati sensasi potong rambut terdekat a la sultan dimanapun dan kapanpun. Nikmati layanan potong rambut terbaik dari para kapster profesional, serta peralatan potong rambut yang selalu bersih serta steril. Dijamin aman dan nyaman ketika potong rambut. Kami juga membuka lowongan kemitraan bagi para kapster untuk mendapatkan cuan lebih dari biasanya. Pendaftaran gratis dan terbuka untuk para kapster dimana saja.


Mau tampil keren maksimal tanpa perlu repot, antri dan buang waktu?
Pakai “D’Kapster”, Ecommerce Barbering dan Salon No.1 di Indonesia

Tersedia di App Store & Play Store


7 Manfaat Potong Rambut yang Wajib Diketahui

7 Manfaat Potong Rambut yang Wajib Diketahui

Bagi sebagian orang potong rambut hanya untuk kebutuhan fashion saja. Padahal, manfaat potong rambut secara rutin untuk menjaga kesehatan dan penampilan juga. Rambut yang indah dan terawat akan menentukan penampilan secara keseluruhan. Oleh karena itu, penting untuk menjaga kesehatan rambut. rata-rata rambut perlu dipotong setiap 3 sampai 4 bulan sekali untuk mencegah kerusakan pada rambut. Itu merupakan salah satu cara untuk menjaga rambut tetap dalam keadaan sehat. Kalau masih malas untuk merawat atau memotong rambut, simak manfaatnya dibawah ini.

Manfaat Potong Rambut yang Wajib Diketahui

  1. Tampilan akan selalu rapi, trendy dan segar.  Karena tren gaya rambut selalu berubah setiap waktu, maka manfaatkan potong rambut rutin untuk mengganti gaya rambut terbaru agar tidak ketinggalan trend dan juga menjaga agar rambut tetap sehat.
  2. Rambut jadi mudah diatur. Rambut rusak yang telah dipotong secara rutin akan membuat  rambut menjadi lebih sehat dan lebih mudah diatur.
  3. Mengatasi rambut bercabang. jika melihat ada rambut bercabang agar segera dipotong . Setelah dipotong, jangan lupa untuk melakukan perawatan rutin seperti menggunakan kondisioner. Karena itu salah satu cara merawat rambut agar tetap sehat.
  4. Menjaga pertumbuhan rambut. Karena setiap orang memiliki durasi pertumbuhan rambut yang berbeda. Dengan memiliki rambut yang sehat, pertumbuhan rambut tidak akan terganggu.
  5. Membuat rambut tampak tebal. Memotong rambut dengan model tertentu dapat memberikan kesan rambut tampak lebih tebal dan bervolume. Berdasarkan fakta, gunting rambut tidak dapat mengubah ketebalan rambut atau bahkan pertumbuhan rambutnya. Hal ini tentu berdampak pada tampilan rambut dan penampilan secara keseluruhan, terutama bagi orang yang memiliki rambut tipis.
  6. Mengatasi efek samping dari produk styling rambut. Tidak bisa lepas dari hair dryer atau catokan rambut? Tetap berhati- hati, jika tidak dirawat dengan baik rambut akan mudah rusak. Dengan potong rambut  rutin, tentu akan menghilangkan rambut rusak dan menjaga pertumbuhan rambut tetap sehat.
  7. Membantu mencegah rambut menipis dan rontok. Karena potong rambut secara rutin dapat meminimalisir kerontokan pada rambut dan menipis. Semakin panjang rambut, semakin besar rambut mengalami kerontokan. Jadi jangan malas untuk merawat rambut secara rutin.

Baca juga: Jarak Ideal Potong Rambut Berapa Lama Sih? Ini Jawabannya

Download dan gunakan aplikasi DKapster sekarang juga untuk menikmati sensasi pangkas rambut terdekat a la sultan dimanapun dan kapanpun. Nikmati layanan pangkas rambut terbaik dari para kapster profesional, serta peralatan pangkas rambut yang selalu bersih serta steril. Dijamin aman dan nyaman ketika pangkas rambut. Kami juga membuka lowongan kemitraan bagi para kapster untuk mendapatkan cuan lebih dari biasanya. Pendaftaran gratis dan terbuka untuk para kapster dimana saja.


Mau tampil keren maksimal tanpa perlu repot, antri dan buang waktu?
Pakai “D’Kapster”, Ecommerce Barbering dan Salon No.1 di Indonesia

Tersedia di App Store & Play Store


Mengenal Jenis-Jenis Gunting Rambut dan Fungsinya

Mengenal Jenis-Jenis Gunting Rambut dan Fungsinya

Bisa dikatakan, saat ini semakin banyak orang yang mulai memperhatikan penampilan diri. Bahkan banyak orang yang tak segan untuk mengeluarkan banyak uang agar terlihat lebih keren dan stylish dari sebelumnya. Tapi apa tidak repot kalau harus pergi ke salon atau barbershop hanya untuk memotong poni saja?. Apalagi bagi yang tidak punya waktu untuk pergi ke salon, memotong rambut sendiri di rumah tentu bisa lebih ekonomis. Tapi tahukah Anda jenis gunting seperti apa yang cocok digunakan untuk memotong rambut? Mari simak dibawah ini untuk mengenal jenis jenis gunting dan fungsinya.

Jenis-Jenis Gunting Rambut dan Fungsinya

1. Gunting Standard

Mengenal Jenis-Jenis Gunting Rambut dan Fungsinya

salah satu gunting yang paling sering ditemui saat berada di barbershop untuk memperbaiki penampilan rambut. Sesuai namanya, gunting standard ini memang didesain dengan model standard sama seperti gunting pada umumnya. Berbeda dengan gunting biasa, gunting rambut dirancang secara khusus terutama pada mata guntingnya. Mata gunting dibuat sangat tajam dan ketika dibuat untuk memotong atau membelokkan rambut. Gunting rambut juga dibuat lebih lurus dari gunting lainnya. Dari harga pun, gunting rambut lebih mahal dari gunting biasanya, Karena gunting rambut terbuat dari logam yang berkualitas.

Baca juga: Gaya Rambut Belah Tengah Yang Keren Dan Disukai Wanita

2. Gunting Penipis (Hair Thinning Shears)

Seperti namanya, gunting penipis ini memiliki fungsi untuk menipiskan rambut yang tebal tanpa mengurangi panjang dari rambut itu sendiri. Gunting penipis hanya dapat digunakan pada rambut yang sudah kering (bukan rambut basah). Jika ingin menambah volume rambut atau mengubah penampilan rambut menjadi lebih shaggy, biasanya para penata rambut akan memakai gunting penipis. Dan terkadang, gunting penipis bisa menciptakan hasil penampilan sama yang diberikan oleh pisau cukur, namun lebih beraturan. Gunting penipis memiliki dua tipe mata gunting yang berbeda. Gunting penipis memiliki satu mata pisau bergerigi seperti sisir pada salah satu sisinya dan satu mata pisau biasa pada sisi lainnya.

 Baca juga: 5 Tips Memilih Alat Cukur Rambut untuk kegunaan sehari hari

Menggunakan gunting yang kurang tajam akan menyebabkan ujung rambut Anda bercabang dan tidak rapi. Namun, penggunaan gunting yang terlalu tajam seperti gunting potong juga berbahaya. Untuk itu, memilih gunting rambut dengan tingkat ketajaman sesuai level kemahiran itu juga penting. Untuk memilih gunting yang sesuai ilahkan simak penjelasannya dibawah ini.

  • Pilih gunting dengan tingkat ketajaman yang baik.
  • Untuk pemula, pilih gunting dengan mata pisau yang ramping
  • Gunting memiliki poros untuk mengatur tingkat ketajaman, agar tetap nyaman saat digunakan, karena sering digunakan setiap saat pastikan poros gunting tidak kendor.
  • Pilih gunting yang berbahan stainless steel supaya awet dan mudah dibersihkan.
  • Perhatikan bentuk dan material pegangan gunting potong rambut agar nyaman saat digunakan.

Download dan gunakan aplikasi DKapster sekarang juga untuk menikmati sensasi cukur rambut terdekat a la sultan dimanapun dan kapanpun. Nikmati layanan cukur rambut terbaik dari para kapster profesional, serta peralatan cukur yang selalu bersih serta steril. Dijamin aman dan nyaman ketika bercukur. Kami juga membuka lowongan kemitraan bagi para kapster untuk mendapatkan cuan lebih dari biasanya. Pendaftaran gratis dan terbuka untuk para kapster dimana saja.


Mau tampil keren maksimal tanpa perlu repot, antri dan buang waktu?
Pakai “D’Kapster”, Ecommerce Barbering dan Salon No.1 di Indonesia

Tersedia di App Store & Play Store


Ketahui Apa itu Pomade dan Tips Memilihnya

Ketahui Apa itu Pomade dan Tips Memilihnya

Pernakah anda mengetahui apa itu pomade? Sejatinya pomade saat ini sudah menjadi bagian dari kebutuhan gaya rambut para lelaki. Banyak pria yang lebih sering memakai pomade. Pomade punya tekstur yang ringan dan efektif untuk merapikan serta memberi kilau alami pada rambut. Ada banyak pilihan gaya rambut yang bisa dibuat kreasi dengan pomade yang beragam seperti pompadour, quiff, slick back, side-parted dan yang lainnya, semua bisa diatur sesuai keinginan.  Dalam perkembangannya, pomade dibuat dari berbagai kandungan. Ada oil based, dari bahan dasar minyak dan ada juga water based, yaitu dari bahan dasar air.

Apa itu Pomade?

Sebelum lebih jauh lagi mengenai apa itu pomade, simak sejarah singkat awal mulanya ini. Pomade berasal dari Bahasa prancis yaitu “pomade” yang memiliki arti salep. Pemakaian pomade berawal dari tahun 1800-an dimana produksi pomade masih menggunakan minyak beruang sebagai bahan utamanya. Baru di abad ke-20 beberapa bahan lainnya muncul seperti beeswax atau lilin lebah, petroleum jelly serta lemak babi. Pada awalnya, pomade dibuat dari remukan apel dan lemak babi. Tapi seiring berjalannya waktu, minyak rambut padat tersebut diolah dengan berbagai bahan lain dengan fungsi beragam serta tambahan wangi-wangian. Sejatinya, pomade merupakan minyak rambut yang berfungsi membantu penataan rambut. Fungsi lain pomade adalah memberikan kilau pada rambut dan membuatnya terlihat segar.

Pada awalnya, pomade hanya digunakan oleh para bangsawan pada abad ke 18. Dengan berjalannya waktu, kalangan pengguna pomade menjadi semakin luas. Kejayaan pomade baru pun dimulai pada tahun 1950-an. Ketika itu gaya rambut yang sedang tren adalah pompadour, gaya rambut yang digunakan oleh Elvis Presley.

POMADE OIL BASED

Pomade jenis ini terbuat dari bahan dasar minyak alami, seperti petroleum jelly, minyak kelapa murni, lilin lebah, dan castor oil. Teksturnya yang creamy, dengan daya tahan yang cukup kuat sesuai dengan varian yang digunakan.  Cocok untuk dipakai pada aktivitas diluar ruangan karena mampu memberikan perlindungan lebih pada gaya rambut yang digunakan.

Baca juga: Perbedaan Wax dan Pomade yang Wajib Diketahui Kapster

POMADE WATER BASED

Pomade jenis ini terbuat dari bahan dasar air.  Daya tahannya tidak terlalu kuat, dan lebih cocok digunakan untuk menciptakan gaya rambut messy atau berantakan dan memiliki hasil akhir yang natural. Karena bahan dasarnya dari air, jenis pomade ini lebih mudah dibersihkan ketika keramas. Pomade ini cocok digunakan untuk kegiatan sehari-hari. Misalnya untuk nongkrong, kuliah, kerja kantoran dan kegiatan lainnya.

Efek yang mungkin terjadi karena penggunaan pomade terlalu sering antara lain rambut rontok, kering, ketombe dan rambut bercabang. Tidak sampai disitu, penggunaan secara berlebihan juga mampu mengubah tekstur rambut hingga warna rambut yang dimiliki. Makanya, gunakan pomade secukupnya dan sesuaikan dengan gaya rambut agar hasilnya tetap maksimal. Salam Dkapster.

Download dan gunakan aplikasi DKapster sekarang juga untuk menikmati sensasi potong rambut terdekat a la sultan dimanapun dan kapanpun. Nikmati layanan potong rambut terbaik dari para kapster profesional, serta peralatan potong rambut yang selalu bersih serta steril. Dijamin aman dan nyaman ketika potong rambut. Kami juga membuka lowongan kemitraan bagi para kapster untuk mendapatkan cuan lebih dari biasanya. Pendaftaran gratis dan terbuka untuk para kapster dimana saja.


Mau tampil keren maksimal tanpa perlu repot, antri dan buang waktu?
Pakai “D’Kapster”, Ecommerce Barbering dan Salon No.1 di Indonesia

Tersedia di App Store & Play Store


Cara Memakai Gel Rambut yang Benar Agar Rambut Tidak Lepek

Cara Memakai Gel Rambut yang Benar Agar Rambut Tidak Lepek

Penampilan merupakan cerminan diri. Sebagai pria, wajib untuk menjaga rambut tetap keren dan rapi baik ketika bekerja ataupun sedang bersantai dirumah. Meski kadang terkesan cuek dan apa adanya, ternyata para pria cukup peduli soal gaya rambut. Produk styling yang paling mudah digunakan adalah gel rambut. Karena mudah untuk dikreasikan berbagai gaya rambut yang berbeda. Gel rambut juga disukai semua orang karena efek shiny atau kilauan yang mampu diberikan. Dan memiliki Tekstur yang lebih keras dan kaku daripada pomade. Beda gaya rambut, beda juga cara memakai gel dan styling rambutnya. Buat yang ingin menciptakan gaya rambut klimis sangat membutuhkan bantuan sisir bergigi rapat. Sedangkan yang ingin gaya messy bisa membiarkan rambut kelihatan berantakan alami.

Cara Memakai Gel Rambut yang Benar

1. Pastikan rambut tetap kering untuk dapat hasil yang maksimal. Jika rambut dalam kondisi basah atau lembab, akan sulit dibentuk atau ditata. Bisa menggunakan bantuan dari hair dryer agar cepat kering.

2. Ambil gel sesuai dengan kebutuhan dan tidak usah banyak-banyak, secukupnya saja agar rambut tidak terlihat lepek atau banyak minyaknya. Itu juga tergantung dari kebutuhan dan disesuaikan panjang rambut. Ini dimaksudkan agar tidak boros dalam memakai gel rambut.

3. Tentukan gel rambut yang ingin digunakan. Karena ada 3 jenis gel rambut yang bisa digunakan untuk kebutuhan styling rambut. Mild, gel rambut yang cocok dan pas untuk menciptakan efek messy dan menambah volume pada rambut. Medium, gel rambut dengan daya tahan medium dibuat untuk menata gaya rambut spike atau fringe yang sedikit berantakan. Dijamin membuat penampilan terlihat lebih segar dengan efek kilaunya. Sedangkan strong, gel rambut yang ini bisa jadi alternatif sempurna untuk yang ingin bergaya klimis. Dijamin rambut akan tetap rapi dan stay in sepanjang hari.

Baca juga: Perbedaan Wax dan Pomade yang Wajib Diketahui Kapster

4. Style Rambut Sesuai Keinginan dengan bantuan sisir atau tangan dan sesuaikan dengan keinginan. Pemakaian gel yang terlalu banyak akan menciptakan efek basah yang berlebihan. Gunakan sisir hanya untuk rambut yang selalu tampil rapi dan tidak banyak keluar ruangan. Karena jika terlalu sering menyisir rambut yang diberikan gel cenderung akan membuat hasilnya terlihat kurang natural dan tanggung.

5.  Keramas yang bersih agar tidak ada sisa gel yang tertinggal pada rambut. Karena gel memiliki sifat yang lengket akan mengikat kotoran dan sebum, sehingga rambut akan terlihat makin lepek, apalagi jika bercampur sama minyak rambut. Dan membuat rambut tetap sehat dan kuat.

Download dan gunakan aplikasi DKapster sekarang juga untuk menikmati sensasi pangkas rambut terdekat a la sultan dimanapun dan kapanpun. Nikmati layanan pangkas rambut terbaik dari para kapster profesional, serta peralatan pangkas rambut yang selalu bersih serta steril. Dijamin aman dan nyaman ketika pangkas rambut. Kami juga membuka lowongan kemitraan bagi para kapster untuk mendapatkan cuan lebih dari biasanya. Pendaftaran gratis dan terbuka untuk para kapster dimana saja.


Mau tampil keren maksimal tanpa perlu repot, antri dan buang waktu?
Pakai “D’Kapster”, Ecommerce Barbering dan Salon No.1 di Indonesia

Tersedia di App Store & Play Store


11 Gaya Rambut Pemain Bola yang Keren dan Bisa Dicoba

11 Gaya Rambut Pemain Bola yang Keren dan Bisa Dicoba

Gaya rambut pemain bola zaman sekarang juga tidak hanya potongan rambut cepak, ada beberapa gaya rambut yang menghiasi para pemain bola di lapangan ketika bertanding, Latihan maupun sedang bersantai. Ingat kan bagaimana dulu poster gaya rambut pemain bola selalu menghiasi dinding barbershop untuk dijadikan referensi model rambut pria. Itu karena para pemain bola punya model rambut yang unik dan berbeda. Tak ada salahnya menyimak gaya rambut pemain bola yang tampil selalu keren dan terawat. Simak gaya rambut pemain bola yang keren dan bisa dijadikan rekomendasi biar makin keren.

11 Gaya Rambut Pemain Bola yang Keren dan Bisa Dicoba

1. Dry look spike

 

Gaya rambut yang cocok untuk yang suka malas dan ribet untuk memakai banyak produk rambut. Tambahan aksen taper fade di bagian samping rambut pendek agar terlihat lebih keren. Salah satu pesepakbola yang menggunakan gaya rambut ini adalah lionel messi saat masih membela klub asal spanyol, Barcelona.

2. Faux Hawk and spike

 

Model rambut faux hawk ini masuk dalam kategori faux hawk dan spike karena menampilkan potongan rambut yang bersih dan rapi. Gaya rambut ini cocok untuk olahraga apa saja, termasuk sepak bola. Karena tidak perlu ribet ditata ulang dan bentuknya akan tetap sama bahkan saat berkeringat sekalipun.

3. Mohawk

 

Salah satu gaya yang digunakan oleh para pemain bola adalah mohawk. Bisa dibuat dengan nyaman dan aman untuk ditiru gaya rambut ini. Yang terpenting dari gaya rambut ini adalah harus rajin untuk memotong rambut bagian samping agar selalu terlihat keren dan segar.

4. Crew cut

 

Gaya rambut buat pria yang aktif berolahraga dimanapun. Crew cut bisa banget buat dipilih karena aman dan tidak ribet. Potongan rambut yang rapi pada bagian belakang namun cukup pendek pada bagian atas membuatnya mudah ditata, bahkan tanpa ditata gaya rambut ini sudah terlihat keren.

Baca juga: 12 Warna Cat Rambut Pria Terbaik Untuk Kulit Sawo Matang

5. Slick back

 

Gaya rambut slick back memang cocok untuk rambut medium dengan tambahan undercut. Gaya rambut ini tetap memukau meski dalam keadaan berkeringat. Dengan potongan pendek pada bagian samping dan rapi serta bagian atas rambut yang disisir ke belakang. Jika ingin tampil lebih awet dan keren dengan bantuan pomade.

6. Side parted medium hair

 

Salah satu gaya rambut pemain bola klasik yang digunakan oleh lionel messi, dengan panjang rambut sedang dan disisir ke samping. Memberikan kesan yang cukup dinamis saat bermain bola dilapangan.

7. Faux hawk

 

Gaya rambut yang mudah untuk ditata ulang tanpa banyak makan waktu. Dengan rambut yang meruncing ke arah atas yang tidak terlalu panjang memberikan kesan tegas dan terlihat keren serta modis saat dilapangan. Salah satu yang menggunakan gaya rambut ini adalah bek Barcelona, Gerard pique.

8. Quiff Classic

 

Gaya rambut quiff klasik ini akan membuat tampilan keren tanpa khawatir rambut akan mengganggu geraknya ketika berada di lapangan. Serta samping rambut dibuat agak tipis untuk menunjang tampilan quiff semakin modis dan rapi.

Baca juga: 10 cara menumbuhkan rambut di jidat secara alami. Bye Jenong!

9. Platinum blonde undercut

 

Jika bosan dengan gaya rambut yang itu – itu saja, bisa juga ditambahkan dengan Teknik pewarnaan rambut. Para pria bisa tampil keren dengan rambut undercut dengan tambahan warna rambut platinum blonde. Sergio aguero pernah menggunakannya ketika membela klub liga inggris yaitu Manchester city. Itu akan membuat perbedaan dan tampilan akan terlihat keren dan ganteng.

10. Undercut pendek

 

Potongan undercut dengan rambut pendek di bagian atas bisa dicoba. Bisa bikin leher jadi kelihatan makin jenjang. Mempunyai potongan pendek yang minimalis dan tidak ribet bikin gaya semakin ganteng kalem. Dan gaya rambut ini cocok untuk olahraga diluar seperti lari dan bersepeda.

11. Wet look spike

 

Dan yang terakhir ini juga menjadi salah satu gaya andalan dari pemain sepak bola di luar negeri, yaitu gaya rambut spike. Selain membuatnya terlihat lebih keren, gaya rambut ini juga tidak banyak memerlukan waktu untuk menatanya. Tampilan wet look spike ini akan menjadikan pemain bola tetap aman dan nyaman saat bermain.

Baca juga: 11 Potongan Rambut Jidat Lebar Pria yang Bikin Pede, Gak Minder Lagi

Download dan gunakan aplikasi DKapster sekarang juga untuk menikmati sensasi cukur rambut terdekat a la sultan dimanapun dan kapanpun. Nikmati layanan cukur rambut terbaik dari para kapster profesional, serta peralatan cukur yang selalu bersih serta steril. Dijamin aman dan nyaman ketika bercukur. Kami juga membuka lowongan kemitraan bagi para kapster untuk mendapatkan cuan lebih dari biasanya. Pendaftaran gratis dan terbuka untuk para kapster dimana saja.


Mau tampil keren maksimal tanpa perlu repot, antri dan buang waktu?
Pakai “D’Kapster”, Ecommerce Barbering dan Salon No.1 di Indonesia

Tersedia di App Store & Play Store


5 Model Rambut Faux Hawk dan Cara Membuatnya

5 Model Rambut Faux Hawk dan Cara Membuatnya

Jadi orang yang fashionable dan senang pakai outfit keren memang boleh saja.  Tapi model rambut juga jangan sampai kalah keren, agar seimbang antara outfit dan model rambut. Siapa saja bakal kelihatan lebih ganteng dan berwibawa dengan menggunakan model rambut faux hawk. Beda dengan mohawk yang tren pada era 80-an, gaya rambut pria ini memiliki karakter potongan yang lebih lembut dan modern. Salah satu gaya rambut terpopuler di kalangan pria.

Gaya ini cocok buat semua bentuk muka dan hair texture. Karena gaya rambut ini tergolong mudah untuk ditata ulang. Ada beberapa model rambut faux hawk yang bisa dicoba beserta cara membuatnya agar tampilan rambut semakin keren dan ganteng maksimal.

5 Model Rambut Faux Hawk dan Cara Membuatnya

1. Faux Hawk Curly

 

Gaya rambut ini buat dengan style rapi membuatnya keriting terlihat lebih rapi dan mudah diatur. Untuk hasil maksimal, jangan lupa untuk keringkan rambutnya dulu ya.  Model rambut ini cocok bagi pria ynag memiliki rambut ikal atau keriting. Penataan untuk model rambut ini membutuhkan wax atau pomade agar bentuknya terlihat bagus dan rapi.

Baca juga: 7 Variasi Model Rambut Dengan Menggunakan Pomade

2. Undercut Faux Hawk

 

Dikombinasikan dengan undercut yang bisa bikin wajah akan terlihat lebih tirus. Cocok juga untuk pria yang terlahir dengan wajah bulat. Karena undercut itu model rambut terlihat, pastikan untuk memilih produk yang ramah di kulit kepala agar tetap sehat.

3. Messy Faux Hawk

 

Gaya rambut faux hawk keren ini adalah bagian atas rambut yang messy atau berantakan. Gaya cukur faux hawk fade ini bisa dicoba untuk yang tidak ingin repot menata bagian atas rambut. Agar terlihat semakin keren, bagian samping rambut dipotong dengan rapi seperti potongan undercut.

Baca juga: 9 Inspirasi Model Rambut Belah Samping Pria Yang Stylish

4. Short Faux Hawk

 

Rambut pendek juga bisa leluasa untuk eksplor texture dan shape karena rambut lebih mudah diatur. Pasalnya, gaya rambut ini bakal bikin penampilan tambah macho dan ganteng. Jadi bisa menambah rasa percaya diri ketika jalan bareng orang tersayang. Hasil kreasi gaya rambut ini sangat tergantung dengan produk yang digunakan, jangan sampai hasilnya tidak maksimal karena terlalu banyak produk yang digunakan pada rambut.

5. Faux Hawk with Taper Fade

 

Taper fade memiliki ciri khas yaitu rambut tipis yang menebal di bagian rambut atas. Bisa jadi pilihan untuk yang memiliki rambut lurus ataupun keriting. Daya tarik utama dari gaya rambut ini adalah gradasi bagian samping yang membuat rambut terlihat makin memikat dan stand out. Perpaduan antara faux hawk dan taper fade bikin tampilan jadi keren, mirip artis Hollywood dengan outfit yang casual atau formal.

Download dan gunakan aplikasi DKapster sekarang juga untuk menikmati sensasi potong rambut terdekat a la sultan dimanapun dan kapanpun. Nikmati layanan potong rambut terbaik dari para kapster profesional, serta peralatan potong rambut yang selalu bersih serta steril. Dijamin aman dan nyaman ketika potong rambut. Kami juga membuka lowongan kemitraan bagi para kapster untuk mendapatkan cuan lebih dari biasanya. Pendaftaran gratis dan terbuka untuk para kapster dimana saja.


Mau tampil keren maksimal tanpa perlu repot, antri dan buang waktu?
Pakai “D’Kapster”, Ecommerce Barbering dan Salon No.1 di Indonesia

Tersedia di App Store & Play Store


Inspirasi Highlight Rambut Pria yang Bisa Bikin Cewek Kepincut

Inspirasi Highlight Rambut Pria yang Bisa Bikin Cewek Kepincut

Pilihan warna rambut untuk pria memang itu – itu saja, tapi yang menentukan bagus atau tidaknya warna highlight tentunya bukan cuma warna saja. Pertama, perlu pertimbangan panjang rambut, karena beda dengan rambut wanita, rambut pria cenderung lebih pendek.  Kedua, pertimbangkan teknik yang akan dipilih sesuai dengan panjang rambut, ada ombre dan balayage. Dan pemilihan warna harus jadi faktor terakhir yang jadi pertimbangannya, pilih warna rambut yang cocok untuk warna kulit. Bisa juga sesuai dengan tren warna rambut terkini atau sesuai dengan warna kepribadian.

Tak hanya menjadi tren di kalangan wanita saja tetapi pria gemar juga mewarnai rambut. Hanya saja, banyak pria mengubah warna rambut secara asal atau karena iseng. Padahal, sama seperti halnya haircut dan hair styling, warna rambut ternyata bisa mempengaruhi penampilan pria. Warna rambut yang serasi dengan penampilan bisa membantu terlihat tampak beda dan lebih menarik. Hasilnya, rasa nyaman dan percaya diri jadi semakin meningkat. Simak inspirasi warna rambut highlight pria yang bisa dicoba biar hasilnya sesuai yang sultan inginkan.

Inspirasi Highlight Rambut Pria yang Bisa Bikin Cewek Kepincut

1. Golden brown highlight

 

Pada highlight rambut golden brown ada variasi warna pirang yang kalem untuk dicoba. Salah satunya warna highlight golden brown ini. Warna rambut akan diberikan warna dengan teknik highlight klasik yang keren. Dan hasilnya, rambut jadi terlihat punya siluet dan tekstur.

Baca Juga: 12 Warna Cat Rambut Pria Terbaik Untuk Kulit Sawo Matang

2. Blue ombre

 

Untuk memikat hati lawan jenis bisa dilakukan lewat rambut blue ombre, seperti yang dilakukan salah satu personil boy grup BTS. Warna biru yang universal bisa diaplikasikan ke berbagai gaya rambut. Biar makin kreatif, bisa dengan menggabungkan dengan shades warna biru lainnya, contoh warna dark blue sebagai pangkal rambut dan warna sky blue di bagian tengah hingga ujung rambut. Gradasi yang dihasilkan akan membuat keren mirip dengan K-pop idol serta bisa jadi pusat perhatian.

3. Dark grey

 

Beda dengan ash grey, shade abu-abu dark grey cenderung terlihat lebih gelap. Salah satu yang unik dari warna ini akan terlihat dominan di tempat terang. Warna ini bisa dikombinasikan dengan warna rambut lain, contohnya light brown, platinum blonde, dan pink. Ini akan membuat tampilan rambut lebih keren.

Baca Juga: Cara Ampuh Merawat Rambut Berwarna Agar Tidak Rusak

4. Blonde tipis

 

Buat yang masih newbie atau baru dalam urusan bereksperimen dengan warna rambut, bisa coba teknik balayage hanya pada ujung rambut. Ini merupakan salah satu cara membuat warna rambut lebih masuk secara alami pada rambut secara perlahan. Warna blonde pada rambut panjang cocok untuk pria berwajah bulat karena punya efek wajah lebih tirus.

5. Platinum blonde

 

Masih suka warna rambut yang biasa saja, sudah saatnya keluar dari zona nyaman dengan warna platinum blonde. Penggunaannya bisa dengan mewarnai seluruh bagian rambut dengan warna ini. Jika masih ragu, bisa coba mengkombinasikan dengan warna yang lebih ringan, seperti copper brown atau dark brown.

6. Rose gold

 

Merupakan gabungan dari warna pirang dan soft pink ini menghasilkan warna rambut pria yang disukai Wanita. warna ini terlihat flawless untuk semua warna kulit termasuk kulit sawo matang, warna yang begitu unik dan juga keren. Dan memberikan tampilan yang imut serta segar karena warna rambut yang satu ini.

Download dan gunakan aplikasi DKapster sekarang juga untuk menikmati sensasi pangkas rambut terdekat a la sultan dimanapun dan kapanpun. Nikmati layanan pangkas rambut terbaik dari para kapster profesional, serta peralatan pangkas rambut yang selalu bersih serta steril. Dijamin aman dan nyaman ketika pangkas rambut. Kami juga membuka lowongan kemitraan bagi para kapster untuk mendapatkan cuan lebih dari biasanya. Pendaftaran gratis dan terbuka untuk para kapster dimana saja.


Mau tampil keren maksimal tanpa perlu repot, antri dan buang waktu?
Pakai “D’Kapster”, Ecommerce Barbering dan Salon No.1 di Indonesia

Tersedia di App Store & Play Store


Mau Cukur Tapi Mager?Order D'kapster Aja