14 Model Rambut Pria Jepang yang Keren dan Disukai Banyak Wanita

14 Model Rambut Pria Jepang yang Keren dan Disukai Banyak Wanita

Layaknya para pria di Asia Tenggara, mayoritas pria di negara Jepang memiliki model rambut pria Jepang yang mencirikan jenis pekerjaan dan usianya. Pria Jepang yang bekerja di kantor misalnya, tak akan memilih gaya rambut quiff atau comb over yang penataannya butuh waktu lama. Mereka nggak akan ragu memilih gaya rambut panjang selama tetap sesuai jadwal pekerjaan.

Suka nggak suka, model rambut pria Jepang memiliki pengaruh besar di dalam penampilan banyak pria di dunia. Banyak pilihan model rambut pria Jepang yang sesuai dengan karakter pria di seantero dunia ini.

Layaknya pria Asia Tenggara pada umumnya, mayoritas pria Jepang memiliki jenis rambut yang lurus. Jikalau ada yang berambut ikal, maka rambut mereka masih masuk ke dalam kategori rambut pria Asia yaitu lurus.

14 Model Rambut Pria Jepang yang Keren Dan Disukai Banyak Wanita

Karakter rambut pria Jepang

Terdapat beberapa ciri khas penting untuk mengenali model rambut pria Jepang: panjang rambut, gaya penataan rambut, dan ciri khas guntingannya.  

  • Panjang rambut sedang. Biasanya, panjang rambut tidak terlalu pendek dan minimal dipangkas rapi di atas dahi.
  • Style minimalis. Baik itu jenis rambut lurus maupun ikal, biasanya rambut akan ditata ke samping atau ditata belah tengah. Penataan minimalis ini sangat cocok bagi pria yang suka ganti-ganti gaya, mulai dari kasual hingga formal.
  • Gaya penataan rambut dibuat dengan tidak ekstrem. Jika kamu melihat cukuran rambut undercut biasanya dibuat dengan cukuran ekstrem dalam gaya modern, namun cukuran undercut model rambut ala Jepang ini dibuat dengan tidak terlalu pendek. Ciri khas potongan rambut ini memperlihatkan cukuran tipis dan pendek di bagian samping, sehingga membuatnya tetap rapi. 

Nah itulah Sultan, beberapa style rambut pria Jepang yang populer dalam penekanan menata rambut yang bertekstur supaya terlihat bervolume. Supaya kamu lebih mengenal lagi beragam model rambut pria Jepang yang menghiasi tren rambut Japan Style, alangkah bijaknya kamu menyimak 14 model rambut pria Jepang berikut ini. Yuk, langsung gass!

14 Model Rambut Pria Jepang yang Keren

1. Model Rambut Belah Tengah

Tahukah kamu jika hampir seluruh pria Jepang yang bekerja di sektor korporasi dan bidang non-kreatif adalah pria yang menggantungkan hidupnya dengan waktu? Hal ini memiliki keterkaitan dengan bagaimana masyarakat Jepang yang memang terkenal disiplin soal waktu. Oleh karena itu, para pria Jepang yang memiliki jam kerja ketat lebih memilih gaya rambut belah tengah dengan potongan bertekstur yang mudah ditata. Untuk menata gaya rambut ini hanya dilakukan dengan waktu kurang dari 5 menit. 

2. Comb Over

Model rambut klasik british cut memang kurang populer bagi warga Jepang. Tapi dengan sedikit twist, model rambut comb over dapat menjadi authentic. Model rambut ini pas kamu terapkan jika rambutmu di bagian bawah sulit untuk diatur. Selain itu, kamu juga dapat mencoba gaya bersisir ke samping yang on point. Untuk menata rambut comb over ini, kamu membutuhkan styling rambut seperti pomade atau gel. Bagi kamu yang berwajah oval dan bulat, model rambut ini sesuai untuk kamu jadikan referensi tatanan rambut masa kini.

3. Medium Hair

Medium hair merupakan model rambut yang berkaitan dengan rambut yang panjang. Karena banyak pria Jepang tidak ragu untuk berambut panjang, maka mereka banyak mengaplikasikan model rambut dengan layer. Rambut panjang dibuat untuk tidak menutupi wajah dan penataannya menggunakan pomade atau wax.

Jika kamu mau coba gaya rambut shaggy dengan tekstur di bagian atas rambut, dan terlihat choppy, maka gaya rambut ini patut untuk kamu coba! Cukuran rambut dengan layer dapat menjadi aksen atau trik jika rambut kamu tebal dan cenderung mengembang. Bagi kamu yang berambut tipis pun dapat mencobanya, asal kamu rajin styling dengan mengangkat rambut di dekat akar untuk menambah volume rambut.

Trus bagaimana jika rambut Sultan lurus dan lebat dengan ketebalan yang biasa saja. Maka gaya rambut medium hair ini dapat dicoba dengan sentuhan rambut bob yang ngetren di kalangan wanita.

Supaya terlihat maskulin, pilihlah cukuran rambut bob dengan aksen layer pada bagian rambut depan. Kamu dapat membiarkan rambutnya tergerai atau mengikatnya ke belakang. Cara lain untuk menata gaya rambut ini adalah dengan wet look style. Kamu dapat menata rambut ke arah belakang dan membiarkan ujungnya menjuntai normal.

4. Rambut Berponi

Model rambut pria Jepang yang sangat populer selanjutnya adalah model rambut berponi. Pasalnya, poni membuat penataan rambut menjadi lebih mudah dibandingkan model rambut biasa. Kuncinya ada di cara penataannya. Sultan dapat berkonsultasi dengan kapster andalan di DKapster ketika order gaya rambut full poni ini. Selain poni lurus, kamu juga dapat mencoba poni panjang seperti ini apabila suka dengan model rambut poni yang satu ini. Gaya rambut ini dapat diterapkan baik pada rambut ikal maupun lurus. Supaya tidak mengembang atau terlihat besar, maka cukurlah rambut kamu ketika sudah lebat saja, pastikan saja bagian bawah rambut tercukur rapi. 

5. Rambut Panjang Kuncir

Bagi kamu yang menginginkan gaya rambut panjang namun tetap berkesan rapi, kamu dapat meniru gaya rambut panjang kuncir dari aktor Takayuki Yamada. Cara menata rambut ini pun sangat mudah karena kamu hanya perlu menyisir rambut supaya rapi, kemudian tarik rambut ke belakang dan kencangkan dengan penguncir rambut.

Kamu dapat terlihat memiliki model rambut yang panjang, tetapi selalu terlihat rapi karena mengikatnya ke belakang. Sekilas, model rambut ini memang terlihat seperti model rambut para samurai zaman dahulu namun tetap terlihat modern.

6. Rambut Panjang

Suka menyaksikan film ‘Crows Zero’ di sana diperlihatkan, jika jagoan utama kelompok SMA Suzuran yakni Takiya Genji, berambut panjang. Gaya rambut panjang ini juga merupakan gaya rambut favorit para pria di Jepang nih Sultan! Termasuk para anggota boyband JPop yang menerapkannya sehingga membuat mereka jadi terlihat gagah.

7. Short Sleek Undercut

Jika Sultan nggak mau kegerahan gara-gara menerapkan gaya rambut panjang ala pria Jepang yang kece, kamu dapat mencoba gaya short sleek undercut. Penerapan gaya rambut satu ini cukup dengan mencukur secara pendek dan rapi di bagian rambut samping kepala. Sedangkan di bagian atasnya, tetap dibiarkan panjang supaya bisa dibentuk ke belakang dengan menggunakan pomade atau hairspray.

8. Mullet

Model rambut pria Jepang yang satu ini terinspirasi dari gaya rambut pria yang sempat hits di era 70-80an, dan kembali tren di masa kini. Saat itu banyak selebriti dunia yang menerapkan gaya rambut ini seperti David Bowie, Rod Stewart, John Travolta, dan lain-lain. Karakteristik dari model rambut mullet sendiri adalah jabrik atau pendek di bagian rambut depan dan ditipiskan di bagian samping, serta memanjang di bagian belakang rambut kepala.

9. Side Part Hair

Model rambut pria belah pinggir ini juga banyak digunakan oleh banyak J-Pop idol seperti ‘The Rampage from Exile Tribe’. Cukuran ini memiliki ciri khas bagian atas ditata secara messy atau berantakan dan bervolume, kemudian di bagian samping rambut kepala dicukur secara tipis. Supaya rambut dapat bertahan seharian, maka kamu perlu menggunakan styling rambut yaitu pomade seperlunya.

10. Quiff

Meskipun kebanyakan gaya rambut Jepang adalah gaya rambut panjang, namun hairstyle pria Jepang memang rata-rata suka dengan gaya yang acak-acakan, termasuk model rambut quiff ini. Kamu dapat berkreasi dengan gaya rambut dengan menggunakan styling pomade. Meski sempat redup, model rambut quiff muncul kembali ke permukaan dan menjadi salah satu model rambut yang tren dan disukai kaum pria. Ciri khas dari model rambut ini adalah tatanan rambut yang bergelombang pada bagian atas, sehingga jambul rambut menjadi titik fokus pandangan.

11. Middle Part Hair

Supaya model rambut kamu makin kekinian, maka kamu dapat menggunakan gaya rambut middle part hair ini. Meskipun model rambut ini identik dengan tren rambut di Korea, tapi nggak ada salahnya kamu terapkan untuk menambah ketampanan kamu. Model rambut ini mengharuskan kamu memanjangkan poni sebatas hidung, lalu memberikan styling rambut dengan pomade supaya tidak kelihatan berantakan. Model rambut middle part hair ini cocok untuk kamu berdandan maskulin.

12. Spiky Hair

Mau tampil lebih segar ala bintang-bintang tampan Jepang? Model rambut pria Jepang spiky hair ini mungkin cocok kamu terapkan nih Sultan! Di negara Jepang sendiri, model rambut spiky hair banyak dipergunakan oleh para mahasiswa. Selain karena mudah untuk ditata, model rambut ini juga dapat membuat kamu makin tampil tampan dan kalem, termasuk dalam penataan dan perawatannya yang mudah simpel.

13. Layered Haircut ala Kento Yamazaki

Bagi Sultan yang menggemari serial film di saluran film streaming Netflix yang berjudul Alice in Borderland, pasti kamu sudah nggak asing dengan karakter yang dimainkan oleh aktor Jepang bernama Kento Yamazaki tersebut. Kento cukup sering menggunakan model rambut pria Jepang berambut panjang. Salah satunya adalah gaya rambut layered haircut ini. Model rambut panjang dengan cukuran layered ini cocok bagi kamu yang berambut agak ikal. Potongan ini akan memberikan kamu kesan manly dan menawan.

14. Gaya Bob Nanggung ala Jin Akanishi

Jika Sultan ingin coba bercukur model rambut panjang namun tidak mau terlalu panjang dan terlihat lebih stylish, kiranya gaya rambut bob dengan panjang yang nanggung ala Jin Akanishi ini dapat kamu coba deh! Model rambut ini memiliki ciri khas poni atau rambut depan yang panjang, hampir sama panjangnya dengan rambut bagian belakang. Kamu dapat menatanya dengan menggunakan gaya belah pinggir dengan sentuhan messy look untuk memberikan kesan yang sophisticated.

Demikian 14 inspirasi model rambut pria Jepang yang dapat Sultan terapkan untuk menambah kepercayaan diri dan juga membuat tampilanmu menjadi lebih menawan di mata kaum hawa. Nggak percaya? Coba sekarang juga dengan memesan barber di aplikasi barber online DKapster. 

Gunakan hanya aplikasi pangkas rambut online DKapster untuk kemudahan mencukur rambutmu, karena kami memberi layanan cukur rambut terdekat dengan lokasi kamu dan yang terbaik dari para kapster kami yang berpengalaman. Cukur rambut dengan Kapster bisa kapan saja dan dimana saja untuk mendapatkan model rambut pria yang kamu inginkan. Dengan alat cukur yang bersih dan steril, menjadikan kenyaman dan keamananmu saat bercukur menjadi terjamin. Nikmati sensasi, cukur rambut ala sultan cukup dari genggaman. saja. Coba sekarang juga!


Mau tampil keren maksimal tanpa perlu repot, antri dan buang waktu?
Pakai “D’Kapster”, Ecommerce Barbering dan Salon No.1 di Indonesia

Tersedia di App Store & Play Store


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Mau Cukur Tapi Mager?Order D'kapster Aja