Variasi buzz cut – Bagi kamu para Sultan yang tinggal di kota besar seperti Jakarta, cuaca panas dan aktivitas yang padat tentu sangat pas jika memilih model rambut cepak yang adem seperti buzz cut.
Model cukuran rambut seperti buzz cut ini membuat kamu mudah dalam merawat tanpa perlu penataan yang rumit. Di samping itu, gaya rambut ini pas digunakan untuk semua kalangan, mulai dari pelajar yang dituntut rapi, pekerja yang sibuk, hingga para atlet, termasuk pesepakbola.
Kamu yang memiliki janggut pun bisa menerapkan cukuran rambut bentuk buzz cut ini, namun kamu perlu memperhatikan bentuk wajahmu dan model buzz cut yang kamu pilih. Karena, gaya rambut buzz cut ini lebih cocok bagi kamu yang berwajah oval, persegi, atau lonjong.
Apa itu model rambut buzz cut?
Buzz cut adalah model rambut pendek yang dicukur menggunakan clipper. Panjang rambutnya tidak lebih dari 2 centimeter. Model ini pas kamu terapkan jika kamu tidak suka kegerahan.
Cukuran model buzz cut ini dapat dibilang simpel, sebab tidak membutuhkan waktu yang lama dalam penataan. Kamu pun dapat menggunakan lebih sedikit perawatan rambut dan sampo, jadi lebih irit.
Mengapa model rambut buzz cut populer?
Pada awalnya, gaya rambut buzz cut ini dikenal dan populer di kalangan pria yang memiliki profesi sebagai tentara. Seiring berjalannya waktu, model rambut ini makin dikenal oleh khalayak luas.
Karena iklim Indonesia yang cenderung tropis dan hangat sepanjang tahun, maka menerapkan model rambut buzz cut adalah sebuah pilihan yang tepat. Hal ini karena, pria akan lebih mudah berkeringat dan memproduksi minyak lebih banyak ketimbang wanita.
Variasi model rambut buzz cut yang bisa kamu tiru
Ketika berbicara mengenai cukur rambut model buzz cut yang keren dan tegas, maka para Sultan dapat mencoba model rambut ini sebagai alternatif di tengah aktivitas luar ruangan yang padat. Supaya tidak monoton, maka kamu dapat menyimak 10 model variasi buzz cut berikut ini. Simak yuk daftar lengkapnya!
1. Buzz Cut Klasik
Model rambut jenis buzz cut klasik ini mengandalkan skill barber yang menangani, hal ini karena potongan rambutnya bertumpu pada clippers. Tidak jarang garis rambut pada potongan buzz cut ini dibentuk sedemikian rupa supaya rapi dan simetris.
Apabila kamu memiliki widow’s peak, yaitu garis rambut yang lebih rendah dan menyerupai bentuk huruf V pada bagian tengah, maka jangan pangkas rata garis rambut kamu. Langsung pamerkan bentuk unik garis rambut kamu itu yang berfungsi sekaligus sebagai aksen modern pada cukuran rambut buzz cut klasik.
Catatan: Karena gaya rambut cepak ini mengekspos kulit kepala secara terbuka, maka pastikan kulit kepala kamu bebas dari ketombe dan jamur ya, supaya dapat tetap percaya diri dengan cukuran rambut cepak.
2. Buzz Cut dengan Fade
Varian buzz cut dengan fade ini bisa membuat garis rambut kamu akan terlihat samar dengan memberikan akses fade di kedua sisi rambut kamu. Memang sedikit berbeda dengan gaya rambut high and tight, gradasi ketebalan pada gaya rambut buzz cut fade ini tidak terlalu kontras. Adapun ketebalan dan ketipisannya dapat kamu sesuaikan dengan selera kamu sendiri. Biasanya, buzz cut dengan fade di bagian atas, lebih panjang dibandingkan kedua sisi dan pada bagian belakang.
Baca juga: 11 Potongan Rambut Jidat Lebar Pria yang Bikin Pede, Gak Minder Lagi
3. Buzz Cut dengan Burst Fade
Tipe rambut ini memiliki gradasi pada bagian samping rambut kepala, kemudian efek menghilang juga akan terlihat melengkung di atas telinga. Namun, rambut pada bagian belakang kepala tetap dibiarkan memanjang sama dengan bagian atas. Hal ini akan memperlihatkan gradasi yang hanya berfokus pada bagian samping dan melengkung di atas telinga.
4. Chestnut Haircut
Model rambut ini dikenal dalam drama Korea yang berjudul Itaewon Class, sehingga menjadi populer di mana-mana. Berbeda dengan buzz cut klasik, chestnut haircut memiliki poni yang lebih sedikit panjang. Untuk merapikan tampilan rambut ini, kamu dapat menggunakan sedikit wax lalu acak dengan jari.
Baca juga: 19 Gaya Rambut Kpop Pria, Bikin Kamu Keren dan Stylish!
5. Buzz Cut dengan Hairline
Aksen garis merupakan salah satu variasi favorit yang ditambahkan di cukuran buzz cut. Posisi aksen dapat kamu sesuaikan, misal dengan melintang secara diagonal pada bagian depan, atau mengikuti garis belah di samping rambut yang kamu punyai. Model rambut cepak dengan garis rambut ini, memang populer dengan nama Paquito, sebab memiliki kemiripan dengan karakter di game mobile MOBA Mobile Legends.
6. High and Tight
Varian high and tight ini dulu dikenal dengan nama jarhead cut, model rambut dengan ukuran 121 ini mengacu kepada gaya ikonik tentara Amerika Serikat dalam film Jarhead (2005) yang dibintangi oleh Jake Gyllenhaal.
Adapun ciri khas buzz cut varian high and tight ini adalah panjang rambut di bagian atas yang mendominasi, sementara rambut di kedua sisi dan bagian belakang kepala dicukur lebih pendek. Untuk mendapatkan tampilan buzz cut yang kontras dan fresh namun keren, kamu dapat mencukur habis rambutmu di kedua sisi dan bagian belakang kepala seperti jarhead cut.
Baca juga: 7 Gaya Rambut Taper Fade Yang Buat Wanita Kepincut
7. Man Bun
Tampilan man bun ini dapat membuat variasi cukuran buzz cut menjadi lebih berkarakter. Cobalah perpaduan man bun dan buzz cut ini dengan menyisakan rambut di bagian atas supaya dapat dibuat man bun, lalu cukur habis di bagian rambut samping kepala. Dengan gaya rambut ini kamu akan terlihat sangat macho dan kece.
8. Military Cut
Model rambut cepak ala militer memang kembali menjadi trend, berkat kepopuleran selebriti Korea dan para aktor drakor yang baru pulang wajib militer. Umumnya gaya military cut ini identik dengan model 121, yakni panjang rambut di bagian sisi kanan dan sisi kiri sepanjang 1 cm dan pada bagian atas rambut sepanjang 2 cm. Meski bercukur cepak ala militer, tetapi siapa pun akan terlihat keren dan gagah. Kalau kamu mau mengikuti gaya rambut ini, kamu dapat mencoba gaya rambut buzz cut Taeyang, personel boyband Big Bang. Namun, kamu harus memastikan untuk memangkas rambutmu di bagian pinggir hingga rapi dengan model cukuran 121.
Baca juga: Upgrade Penampilanmu Dengan 16 Model Rambut Frech Crop Ini!
9. Mandarin Haircut
Model rambut Mandarin haircut memang terinspirasi dari cukuran rambut pria Asia dengan ciri khas rambut bagian samping dan bawah dibiarkan lebih tipis dibandingkan pada bagian atas. Sedangkan modelnya pun bervariasi, ada yang bagian atasnya dibiarkan memanjang dan ada juga yang dicukur cepak.
Gaya rambut cepak seperti buzz cut comes in all sizes membuat kamu dapat membiarkan rambut di bagian atas tetap panjang, dan mencukur secara undercut pada bagian bawah. Untuk mendapatkan tampilan Mandarin haircut yang lama, kamu dapat menggunakan styling rambut dengan jenis water base pomade.
10. Pink Buzz Cut
Untuk kamu yang suka bereksperimen dengan warna rambut, atau kamu memiliki rambut beruban? Kamu dapat mencoba gaya rambut pink buzz cut ini. Dengan tampilan cepak plus diwarnai, malah akan membuat kamu menonjol di tengah pergaulan dan menjadi pusat perhatian lho!
Baca juga: 12 Warna Cat Rambut Pria Terbaik Untuk Kulit Sawo Matang
Nah, dari ke 10 variasi model rambut buzz cut di atas mana nih yang akan kamu terapkan untuk menjadi model rambut kamu? Variasi buzz cut di atas akan membuat penampilan kamu bertambah makin keren dan menambah kepercayaan diri kamu di hadapan kaum hawa. Tapi pastikan, apa pun gaya pilihan kamu, selalu pastikan kamu harus menjaga kebersihan rambut dan percuma keren jika kamu masih berketombe. Lihat juga inspirasi gaya rambut kami lainnya ya! Semoga bermanfaat.
Gunakan hanya aplikasi potong rambut online DKapster untuk kemudahan mencukur rambutmu, karena kami memberi layanan cukur rambut terdekat dengan lokasi kamu dan yang terbaik dari para kapster kami yang berpengalaman. Cukur rambut dengan Kapster bisa kapan saja dan dimana saja untuk mendapatkan model rambut pria yang kamu inginkan. Dengan alat cukur yang bersih dan steril, menjadikan kenyaman dan keamananmu saat bercukur menjadi terjamin. Nikmati sensasi, cukur rambut ala sultan cukup dari genggaman. saja. Coba sekarang juga!
Mau tampil keren maksimal tanpa perlu repot, antri dan buang waktu?
Pakai “D’Kapster”, Ecommerce Barbering dan Salon No.1 di Indonesia
Tersedia di App Store & Play Store