Manfaat Minyak Lavender Untuk Rambut dan Kulit Agar Tetap Sehat

Manfaat Minyak Lavender Untuk Rambut dan Kulit Agar Tetap Sehat

Lavender selama ini populer sebagai pewangi baik untuk ruangan hingga mobil. Ternyata terdapat manfaat minyak lavender untuk rambut yang belum maksimal digali. Apa sajakah itu?

Minyak lavender berasal dari bunga lavender. Minyak ini tergolong salah satu jenis minyak esensial yang bisa dicampurkan dengan bahan lain untuk menjadi formula alami untuk rambut dan kulit.

Faedah minyak lavender untuk wajah

Kegunaan minyak lavender bagi muka adalah sebagai berikut:

1. Mengatasi jerawat

Banyak yang akan sepakat jerawat menjadi awal masalah kulit wajah menjadi berantakan. Sudah banyak produk di pasaran yang menawarkan solusi instan menghilangkan jerawat. Lavender bisa menjadi pilihan berikutnya sebab sanggup membunuh bakteri penyebab jerawat, menyembuhkan jerawat, serta mencegahnya muncul kembali.

Cara kerja minyak lavender adalah dengan terlebih dahulu membersihkan pori-pori yang tersumbat. Kemudian, minyak akan mengurangi peradangan  akibat jerawat. Untuk memakainya, larutkan minyak lavender ke dalam minyak kelapa atau minyak pembawa lainnya. Setelah tercampur secara merata, oleskanlah pada wajah yang sudah bersih.

2. Membuat kulit bersinar

Minyak lavender bekerja untuk mencerahkan kulit, tidak terkecuali pada wajah dengan bitnik-bintik hitam. Memakai minyak lavender juga akan mengurangi noda dan kemerahan pada kulit serta hiperpigmentasi.

3. Menyamarkan kerutan

Kerutan merupakan tanda penuaan yang secara alami muncul seiring dengan bertambahnya usia. Kini, munculnya kerutan tidak perlu membuat takut. Minyak lavender mengandung antioksidan yang bekerja melindungi kulit dari paparan radikal bebas, penyebab adanya kerutan.

Untuk memakainya, cukup oleskan minyak lavender dan minyak kelapa pada bagian kulit yang sudah berkeriput. Sultan bisa memakainya satu hingga dua kali dalam sehari untuk melembapkan wajah.

4. Menyembuhkan peradangan pada kulit

Kulit yang meradang menimbulkan sensasi yang cukup sakit. Gunakan minyak lavender yang mengandung beta-caryophyllene alias zat antiradang alami. Jika mengalami peradangan pada kulit, larutkan beberapa tetes minyak lavender dengan satu hingga dua sendok teh minyak kelapa. Lalu, oleskanlah larutan ini tiga kali dalam sehari.

5. Membantu mengatasi gejala penyakit kulit

Beberapa penyakit kulit, seperti eksim dan psoriasis, dapat menimbulkan gejala tertentu. Pada kondisi penyakit kulit yang lain, penderitanya dapat mengalami gejala seperti mengeringnya kulit, gatal, kulit terkelupas hingga iritasi.

Baca juga: 10 Gaya Rambut Tentara yang Bikin Kamu Ganteng Maksimal

Tahapan pemanfaatan minyak lavender adalah dengan terlebih dahulu mencampurkan dua tetes minyak lavender, dua tetes tea tree oil, dan dua sendok makan minyak kelapa. Oleskanlah secara teratur untuk memperoleh manfaat yang maksimal.

6. Mempercepat penyembuhan luka

Luka bakar atau luka sayat bisa memunculkan rasa perih yang dahsyat. Sebagai langkah percepatan pemulihannya, ambillah minyak lavender yang menurut BMC Complementary Medicine and Therapies, dapat memulihkan jaringan kulit yang terluka.

Untuk menggunakannya, campurkan tiga hingga empat tetes minyak lavender dan beberapa tetes minyak kelapa atau tamanu oil. Campurkan secara merata lalu pakailah kapas untuk mengoleskannya ke kulit yang sakit. Selain membantu penyembuhan luka, minyak lavender juga bagus untuk menyamarkan bekas luka.

7. Menyembuhkan gigitan serangga

Langkah pertama, tambahkan beberapa tetes minyak lavender dengan minyak kelapa lalu aduk hingga merata. Berikutnya, oleskanlah campuran ini dua kali dalam sehari pada bagian yang terkena gigitan serangga.

8. Menangkis serangan nyamuk atau serangga

Manfaat minyak lavender sudah kerap dipakai pada produk obat nyamuk berupa lotion. Jika ingin menjajal secara alami, campurkan beberapa tetes minyak lavender dengan sedikit air ke dalam botol semprotan. Jika sudah merata, semprotkan pada area kulit yang terkena gigitan serangga atau nyamuk.

Manfaat minyak lavender untuk rambut

Sedangkan manfaat minyak lavender untuk rambut berada di daftar di bawah ini:

1. Mendorong helaian rambut baru

Manfaat lavender untuk rambut yang pertama bersinggungan langsung dengan masalah rambut nomor 1, yakni kesuburannya. Rambut yang rontok dan gampang patah menjadi masalah rambut yang umum dialami oleh semua orang.

Nah, minyak lavender dapat Sultan jajal untuk mengatasi masalah ini. Caranya, oleskan larutan minyak lavender dan minyak kelapa pada kulit kepala sambil memijatnya secara perlahan.

Mengutip hasil studi yang diterbitkan dalam Toxicological Research, minyak lavender sanggup mendorong pertumbuhan rambut baru dan menjadikannya lebat. Hasil tersebut baru ditemukan pada hewan sehingga hasil temuan pada manusia masih sangat dibutuhkan.

2. Menjadi antimikroba

Mikroba menjadi hewan penyebab berbagai jenis masalah rambut, seperti ketombe, infeksi, dan kulit kepala gatal. Minyak lavender mengandung zat antimikroba sehingga diyakini akan mencegah pertumbuhan bakteri dan jamur sehingga masalah di atas bisa dicegah.

3. Menghempaskan kutu rambut

Masih mengutip hasil studi yang diterbitkan dalam BMC Dermatology, minyak lavender dengan minyak esensial, seperti tea tree oil, efektif menghilangkan kutu rambut. Temuan ini masih membutuhkan hasil riset lanjutan tetapi tentunya fakta tersebut membuka jalan cerah untuk mengatasi berbagai ketidaknyamanan di rambut dan kulit kepala akibat kutu rambut.

Baca juga: 32 Model Rambut Sesuai Bentuk Wajah yang Cocok Untuk Pria

Tips memanfaatkan minyak lavender yang bebas risiko

Mendulang manfaat minyak lavender untuk rambut dapat dilakukan dengan berbagai cara. Untuk kulit, Sultan cukup mengoleskan minyak lavender pada kulit sesuai harapan. Sebelumnya, larutkan terlebih dahulu minyak lavender dengan minyak pelarut, misalnya minyak kelapa atau minyak zaitun.

Cara lainnya adalah dengan membaurkannya pada lotion pelembap yang akan dipakai. Selanjutnya, pakailah kapas untuk mengoleskan lotion tersebut dengan minyak lavender pada kulit yang diinginkan.

Menggunakan minyak lavender dapat sesederhana mengoleskannya secara langsung pada kulit yang kering dan mulai menua. Pastikan terlebih dahulu jari bersih sebelum mengoleskannya. Sedangkan pada rambut, larutkan minyak lavender pada minyak pembawa, seperti minyak kelapa atau minyak jojoba, sebelum memakainya.

Minyak lavender dapat menjadi masker rambut, loh. Cukup oleskan minyak lavender pada rambut lalu bungkus memakai handuk. Diamkanlah selama semalam agar hasil optimal. Tips lainnya adalah oleskan minyak lavender pada kulit kepala sebelum mandi lalu istirahatkan antara lima dan 10 menit.

Minyak lavender cocok juga sebagai tambahan pada produk perawatan rambut, seperti sampo, kondisioner, serum dan lainnya. Perlu diingat agar memakai minyak lavender hanya dalam beberapa tetes saja, jangan berlebihan karena malah bisa mengiritasi kulit.

Sebelum menggunakan, ada baiknya untuk menguji terlebih dahulu apakah kulit Sultan bereaksi negatif atau tidak. Apabila muncul ruam dan gatal, hentikan pemakaian segera. Jika perlu, hubungi dokter untuk memperoleh saran terbaik.

Baca juga: Pompadour Fade, Model Rambut yang Modern dan Keren

Gunakan hanya aplikasi cukur rambut online DKapster untuk kemudahan mencukur rambutmu, karena kami memberi layanan cukur rambut terdekat dengan lokasi kamu dan yang terbaik dari para kapster kami yang berpengalaman. Cukur rambut dengan Kapster bisa kapan saja dan dimana saja untuk mendapatkan model rambut pria yang kamu inginkan. Dengan alat cukur yang bersih dan steril, menjadikan kenyaman dan keamanan mu saat bercukur menjadi terjamin. Nikmati sensasi, cukur rambut ala sultan cukup dari genggaman saja. Coba sekarang juga!


Mau tampil keren maksimal tanpa perlu repot, antri dan buang waktu?
Pakai “D’Kapster”, Ecommerce Barbering dan Salon No.1 di Indonesia

Tersedia di App Store & Play Store


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Mau Cukur Tapi Mager?Order D'kapster Aja