7 Cara Melembutkan Rambut Pria yang Kaku

7 Cara Melembutkan Rambut Pria yang Kaku

Kebanyakan pria yang melakukan sebagian aktivitasnya di luar ruangan, akan rentan mengalami rambut yang kering dan juga kaku. Faktor lainnya seperti perawatan rambut yang kurang memadai bisa memperburuk kondisi ini. Jika dibandingkan dengan wanita, pria mungkin sedikit cuek dan acuh dalam perawatan rambut. Rambut yang kurang terawat ini tentunya dapat bermasalah.

Siapa yang memiliki jenis rambut yang mengembang, kaku, sulit ditata, dan kasar? Tenang saja, kalian bukan satu-satunya. Banyak pria ataupun wanita yang mengalami masalah rambut seperti ini. Namun, nyatanya lebih banyak pria yang mengalami karena rambutnya lebih tebal helaiannya daripada rambut wanita. Simak berbagai tips dan cara melembutkan rambut pria yang kaku. Dengan rutin menerapkan beberapa langkah, rambut akan kembali lemas dan lembut. Simak penjelasannya di bawah ini.

7 Cara Melembutkan Rambut Pria yang Kaku

1. Pemilihan shampo yang sesuai kebutuhan

Pastikan shampo tidak mengandung sulfat. Kenapa demikian? Karena sulfat dapat mengeringkan rambut. Dengan menggunakan shampo bebas sulfat, rambut akan terhindar dari kekeringan. Jika rambut tidak kering, maka rambut akan terlihat rapi. Biasanya shampo alami mengandung minyak alami, seperti minyak kelapa, minyak zaitun, minyak almond, dan lainnya.

2. Hindari keramas setiap hari

Bila ingin mendapatkan lambut yang lemas dan sehat, ada baiknya tidak perlu terlalu sering melakukan ritual keramas. Sebab, semakin sering keramas ternyata akan membuat rambut semakin kering. Ada baiknya, keramas dua atau tiga kali dalam seminggu. Namun bila kondisi rambut sudah terlalu kotor, tidak masalah untuk berkeramas.

Baca juga: Penyebab Rambut Kering dan Cara Mengatasinya

3. Selalu gunakan kondisioner

Selalu gunakan kondisioner setelah selesai keramas. Usapkan kondisioner pada rambut secara merata, lalu diamkan sekitar  2 sampai 5 menit sebelum dibilas. Selain itu, hindari menggunakan kondisioner sampai kulit kepala, cukup pada ujung rambut saja. Kondisioner membantu mengunci kelembaban sehingga rambut menjadi lebih halus dan tampak sehat. 

4. Keringkan rambut dengan baik dan benar

Kebanyakan orang biasanya menggosok rambut menggunakan handuk. Tanpa disadari itu juga mengangkat minyak alami pelindung rambut padahal sangat dibutuhkan untuk membuat rambut agar tetap lembut, lemas, dan mudah diatur. Setelah keramas coba untuk mengurangi air yang terdapat pada rambut menggunakan tangan kosong terlebih dahulu secara lembut. Baru kemudian gunakan handuk dan jangan digosok melainkan menekan secara perlahan pada rambut hingga air terserap baik.

5. Potong rambut yang bercabang

Rambut yang bercabang bila dibiarkan akan membuat seluruh helai rambut menjadi rusak serta mudah patah. Sehingga akan sulit jika ingin melemaskan rambut dalam keadaan seperti itu. Solusinya adalah dengan memotong percabangan pada rambut, dilanjutkan menggunakan kondisioner untuk menjaga rambut yang lain tetap lembab, lembut, dan sehat.

Baca juga: Cara Merawat Rambut Panjang Pria Dengan Memakai Bahan Alami

6. Pakai produk perawatan dengan kandungan serta formula khusus

Cara mudah lain yang bisa digunakan untuk mengatasi rambut kering, kaku, dan rusak adalah dengan menggunakan produk perawatan rambut dengan kandungan keratin yang terhidrolisis. Sesuai dengan kegunaannya, rangkaian produk tersebut memang secara khusus berfokus pada perbaikan protein rambut yang rusak. Setelah menggunakan produk ini dengan rutin, akan terasa sendiri perubahan drastis pada rambut yang menjadi lebih lembut, lemas, dan mudah diatur.

7. Rutin mencukur rambut

Rambut yang kering dan kaku seringkali bercabang pada bagian ujungnya. Jadi sebaiknya rutin mencukur rambut untuk mengurangi ujung bercabang dan memberi kesan rambut yang lebih sehat. Selain itu, cobalah model rambut yang terbaru agar tampilan lebih segar dan terbebas dari rambut yang rusak. Tambahkan kesan maskulin dengan paduan busana yang kece dan keren.

Download dan gunakan aplikasi Dkapster “barbershop home service” sekarang juga untuk menikmati sensasi cukur rambut a la sultan seperti di barber terdekat. Nikmati layanan cukur rambut terbaik dari para kapster profesional, serta peralatan cukur rambut yang selalu bersih serta steril. Dijamin aman dan nyaman ketika cukur rambut. Kami juga membuka lowongan kemitraan bagi para kapster untuk mendapatkan cuan lebih dari biasanya. Pendaftaran gratis dan terbuka untuk para kapster dimana saja.


Mau tampil keren maksimal tanpa perlu repot, antri dan buang waktu?
Pakai “D’Kapster”, Ecommerce Barbering dan Salon No.1 di Indonesia

Tersedia di App Store & Play Store


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Mau Cukur Tapi Mager?Order D'kapster Aja