16 Bahan Alami Untuk Menebalkan Rambut yang Tipis

16 Bahan Alami Untuk Menebalkan Rambut yang Tipis

Rambut yang tipis kurang mengenakkan baik bagi pria dan wanita. Selain mengurangi keindahan rambut, tipisnya rambut bisa menandakan masalah kesehatan. Tetapi tidak perlu cemas sebab berbagai bahan alami untuk menebalkan rambut bisa dicoba sendiri.

Rambut yang tipis dipengaruhi oleh banyak faktor, mulai dari kurangnya asupan nutrisi, lingkungan, hingga stres. Ada yang menempuh cara alami dan kimia, bahkan mendatangi salon mahal untuk menebalkan rambut.

Terdapat cara memakai bahan alami untuk menebalkan rambut yang bisa dicoba. Nah, daftar di bawah ini memuat bahan tersebut. Baca hingga tuntas, ya!

Enam Belas Bahan Alami untuk Menebalkan Rambut

1. Minyak kelapa

Minyak kelapa menyimpan segudang manfaat untuk merawat rambut. Manfaatkan minyak kelapa di rumah untuk menebalkan rambut yang tipis. Gunakan secara teratur untuk memperoleh manfaat yang maksimal. Selain membantu menebalkan rambut, minyak kelapa bisa mengatasi kulit kepala kering karena ketombe sebagai pemicu rontoknya rambut.

2. Lidah buaya

Selain minyak kelapa, lidah buaya sudah lama menjadi bahan legendaris merawat kesehatan rambut. Kali ini, fokus faedah lidah buaya adalah untuk memperkuat rambut agar tidak gampang rontok. Sehingga, rambut menjadi lebih tebal dan kulit kepala sehat. Gunakan lidah buaya untuk membuat rambut berkilau secara alami.

3. Telur

Siapa sangka telur termasuk bahan alami untuk menebalkan rambut mengingat selama ini kita mengonsumsinya sebagai jenis lauk-pauk. Tetapi kuning telur memang mengandung nutrisi dan protein, seperti biotin, foliate, vitamin A, dan vitamin D, yang baik untuk mendorong pertumbuhan rambut dan membuatnya tampak berkilau.

Cara menggunakannya tergolong mudah. Cukup oleskan kuning telur pada kulit kepala untuk mendapatkan akar rambut yang kuat. Atau, buatlah masker dari telur mentah lalu memakainya dua kali dalam sebulan untuk membuat rambut lebih tebal dan mulus.

4. Minyak zaitun

Minyak zaitun membantu menyelesaikan rambut yang menipis. Ia menguatkan akar rambut dan menyelesaikan masalah ketombe sebagai alasan banyak helaian rambut yang rontok.

Sultan hanya perlu untuk mengoleskannya secara langsung pada kulit kepala yang kering. Jangan lupa untuk memijatnya saat mengoleskan agar darah lebih lancar mengalir serta folikel rambut mendorong rambut lebih bervolume.

5. Menerapkan gaya hidup yang lebih sehat

Selain menggunakan bahan alami untuk menebalkan rambut, solusi paling mendasar terletak pada gaya hidup kita sendiri. Mulai dari sekarang, yuk ubah pola makan dan istirahat menjadi lebih baik. Konsumsilah makanan yang memang membantu untuk menyuburkan rambut. Contohnya adalah sayuran segar, buah-buahan, daging tanpa lemak dan produk dengan protein yang tinggi. Selain menguatkan akar rambut, bahan tersebut juga membuat rambut lebih berkilau.

6. Gooseberry India

Manfaat gooseberry memang lebih terkenal pada rambut perempuan dimana rambut lebih cepat tumbuh dan mengurangi rontoknya helaian rambut dan uban. Tetapi, pria juga bisa menjajalnya, loh, untuk mendapatkan manfaat yang sama.

Baca juga: 15 Gaya Rambut Pria Pendek yang Disukai Banyak Wanita

7. Fish oil atau minyak ikan

Selama ini, minyak ikan lebih dikenal sebagai bahan untuk menambah gizi pada anak. Ternyata, minyak ikan bisa membantu dalam menyehatkan rambut dari dalam. Di dalamnya terkandung nutrisi dan protein untuk lebih memperkokoh rambut dan membuatnya lebih bersinar. Jika Sultan ingin mencobanya, silahkan menghubungi dokter terdekat untuk menambahkan kapsul minyak ikan ke suplemen serta gunakan sesuai anjuran dokter.

8. Cuka apel

Cuka apel bisa disebut sebagai bahan alami yang ajaib. Betapa tidak? Cuka apel ternyata merupakan bahan alami untuk menebalkan rambut dengan cara membersihkan kulit kepala dan rambut terlebih dahulu. Gunakan cuka apel beberapa kali untuk mendapatkan rambut yang lebih kokoh, berkilau, dan lebih bervolume.

9. Alpukat

Alpukat adalah salah satu buah kaya manfaat yang sudah banyak dimanfaatkan sebagai bahan minuman hingga kudapan. Dengan kebaikan di dalamnya, Sultan bisa menggunakan alpukat sebagai bahan alami untuk menebalkan rambut. Manfaat di dalamnya terkait dengan kandungan lemak, antioksidan, mineral, dan sifat anti inflamasi. Selain rambut menjadi lebih kuat, alpukat dapat melembapkan dan memperbaiki rambut yang rusak.

10. Lemon

Lemon kaya dengan vitamin C. Fungsinya adalah memperkuat daya tahan tubuh, mengurangi peradangan, hingga menebalkan rambut dan mencegah rambut beruban. Komplet, bukan?

11. Pumpkin seed oil

Di dalam pumpkin seed oil terdapat asam sehat, antioksidan, vitamin, dan asam amino, yang bekerja menjaga struktur sel normal dan mempertahankan kelembapan pada kulit kepala dan rambut.

Baca juga: 10 Cara Alami Menghilangkan Ketombe yang Bisa Dicoba

Pumpkin seed oil berguna untuk menahan produksi DHT, testosteron, dan kadar androgen sehingga kerontokan rambut lebih terkendali. Sultan bisa menggunakan minyak ini secara langsung atau dalam wujud suplemen.

12. Teh hijau

Teh hijau telah menyandang reputasi sebagai teh yang baik untuk kesehatan badan. Ternyata, teh hijau juga bagus untuk mencegah kerontokan rambut. Ini berkat kandungan catechins dan sifat anti-inflamasi di dalamnya. Teh hijau dapat menolong mengatasi masalah dihidrotestosteron atau DHT, si biang kerok rontoknya rambut. Penyebab lainnya, yakni kulit kepala gatal dan ketombe, juga bisa diatasi dengan mengonsumsi teh hijau.

13. Madu

Madu mempunyai antioksidan tinggi yang berfungsi untuk mencegah kerusakan rambut dan mempertahankan kesehatan kulit kepala dan rambut. Selain itu, madu bisa dipakai untuk melembutkan rambut sehingga mudah ditata.

14. Jus bawang Bombay

Selain menyedapkan rasa makanan, bawang Bombay ternyata bisa dibuat menjadi jus untuk mengembalikan kilau rambut. Hal ini disumbang oleh belerang di dalamnya sehingga bisa menutrisi folikel rambut yang bertanggung jawab agar rambut menjalani regenerasi yang sehat. Masalah lain yang diatasi jus ini adalah pencegahan uban dini dan hilangnya ketombe. Hanya saja, Sultan perlu menahan diri dari kuatnya bau bawang ini ya apabila ingin mengonsumsinya.

15. Jahe

Jahe adalah bahan alami untuk menebalkan rambut yang kami yakin tersedia di banyak rumah di Indonesia. Jahe mempunyai asam lemak untuk menebalkan rambut yang tipis. Gunakan jahe sebagai masker dengan cara menggilingnya lalu menaruhnya ke dalam mangkok kecil. Tambahkan satu sendok makan minyak zaitun bersama dengan jahe tersebut. Pakailah masker ini empat kali dalam sebulan untuk hasil yang dibutuhkan.

16. Kopi

Sebagai salah satu minuman favorit di Indonesia, kopi ternyata bermanfaat sebagai bahan alami untuk menebalkan rambut. Kopi menawarkan banyak faedah bagi rambut, seperti mengurangi jumlah rambut rontok, mengatasi rambut kusam, rapuh, dan mendorong tumbuhnya rambut. Untuk fungsi yang terakhir, ini disumbangkan oleh flavonoid (zat antioksidan) yang bekerja untuk mendorong terbentuknya helaian rambut baru.

Aplikasi pangkas rambut online D’Kapster membantu kemudahan mencukur rambutmu, karena kami memberi layanan cukur terdekat dengan lokasi kamu dan yang terbaik dari para kapster kami yang berpengalaman. Cukur rambut dengan kapster bisa kapan saja dan dimana saja untuk mendapatkan model rambut yang kamu inginkan. Dengan alat cukur yang bersih dan steril, menjadikan kenyaman dan keamananmu saat bercukur menjadi terjamin. Nikmati sensasi, cukur rambut a la sultan cukup dari genggaman. saja. Coba sekarang juga!


Mau tampil keren maksimal tanpa perlu repot, antri dan buang waktu?
Pakai “D’Kapster”, Ecommerce Barbering dan Salon No.1 di Indonesia

Tersedia di App Store & Play Store


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Mau Cukur Tapi Mager?Order D'kapster Aja