5 Pola Makan yang Bisa Menjaga Kesehatan Kulit Kepala

5 Pola Makan yang Bisa Menjaga Kesehatan Kulit Kepala

Selama ini, mayoritas tips kesehatan rambut banyak berfokus pada rambut. Padahal, kesehatan kulit kepala sangat penting sebagai dasar rambut yang sehat dan kuat.

Seperti bagian dari tubuh lainnya, kulit kepala sangat bergantung pada asupan makanan kita sehari-hari. Jika Sultan lebih sering mengkonsumsi makanan cepat saji maka jangan heran apabila rambut tampak kusam dan gampang rontok.

Ini dikarenakan makanan yang kurang sehat mempengaruhi kerja usus. Jika usus kurang sehat, sulit untuk mencapai target nutrisi harian. Apabila berlanjut, kondisi ini mengganggu penyerapan nutrisi sehingga metabolisme tubuh menjadi kurang berjalan lancar. Akibatnya, badan menjadi gampang terserang penyakit dan rambut lebih gampang rontok.

Menjaga kesehatan kulit kepala bukan hal yang gampang dilakukan jika Sultan termasuk yang sibuk dengan segudang aktivitas. Tetapi, bukan berarti tujuan tersebut mustahil tercapai. Caranya, masukkan beberapa jenis buah ke dalam menu sehari-hari dan kurangi kebiasaan buruk. Berikut selengkapnya!

Tips pola makan untuk merawat kesehatan kulit kepala

1. Pangkas ketergantungan terhadap kopi

Suka minum kopi? Lebih dari sekarang Sultan mengurangi frekuensi meminum kopi. Kopi memang secara signifikan meningkatkan semangat beraktivitas. Jika sedang loyo, minum kopi dapat secara cepat memulihkan gairah dalam bekerja.

Tetapi, terlalu sering meminum kopi berdampak kurang baik, terutama jika Sultan sudah mempunyai masalah dengan kulit kepala yang kering. Kulit kepala dapat menjadi lebih kering dan rambut tampak kusam.

Untuk mencegahnya, kurangilah frekuensi meminum kopi. Sebagai contoh, turunkan frekuensi dari tiga gelas kopi per hari menjadi dua gelas. Turunkan frekuensinya secara perlahan hingga secangkir kopi per hari atau bahkan secangkir kopi dalam tiga hari.

Ganti kopi dengan jus buah atau cukup air putih saja. Selain rambut menjadi lebih berkilau, stamina akan kembali normal tanpa stimulan eksternal sehingga secara keseluruhan badan akan lebih sehat.

2. Mulai mengkonsumsi salmon

Salmon menyandang predikat sebagai superfood alias makanan super. Walau makanan laut rerata mengandung protein tinggi, tetapi salmon lebih unggul dalam hal zat lainnya. Contohnya adalah vitamin D, protein, dan asam lemak omega-3 yang sangat berguna untuk menjaga kesehatan kulit kepala dan rambut.

Salmon tetap bersahabat bagi Sultan yang sedang menjalani program diet. Salmon tergolong rendah kalori dan lezat dinikmati baik dalam kondisi mentah atau pun dibakar tanpa minyak.

Baca juga: 5 Pilihan Makanan Sehat yang Baik Untuk Kesehatan Rambut

3. Mengonsumsi alpukat sehari-hari

Untuk kategori buah-buahan, status superfood jatuh kepada alpukat. Buah ini mengandung banyak jenis vitamin dan cocok diolah menjadi berbagai jenis menu. Bagi yang kurang menyukai memakan alpukat langsung dapat mengolahnya menjadi jus alpukat, bahkan bisa menambahkan cokelat bubuk rendah kalori dan es batu.

Alpukat mengandung vitamin B dan E yang baik untuk kesehatan kulit kepala dan rambut. Sultan bisa menggunakan alpukat sebagai masker rambut alamiah untuk mengatasi rambut lepek.

4. Memakan sayuran yang cukup

Sayuran merupakan elemen penting dalam makanan sehari-hari dengan manfaat menyeluruh. Menjaga kesehatan kulit kepala merupakan salah satu faedah memakan sayuran yang sesuai dengan kebutuhan. Contoh sayuran yang wajib dikonsumsi sehari-hari adalah bayam dan brokoli. Keduanya mengandung vitamin dan antioksidan lengkap yang sangat bagus untuk kesehatan badan, termasuk kulit kepala dan rambut. Sultan bisa mengkonsumsinya dalam kondisi mentah atau memblendernya. Lakukan secara konsisten lalu rasakan manfaatnya bagi kulit kepala dan rambut.

5. Pilih sampo anti ketombe

Empat tips di atas ternyata belum cukup. Selain merawat dari dalam seperti di atas, lengkapi dengan sampo anti ketombe yang sudah terbukti berhasil membantu mengatasi masalah kesehatan rambut.

Baca juga: Ketahui Ini Dia Ciri Ciri Rambut Berketome Untuk Pria

Gunakan hanya aplikasi potong rambut online DKapster untuk kemudahan mencukur rambutmu, karena kami memberi layanan cukur rambut terdekat dengan lokasi kamu dan yang terbaik dari para kapster kami yang berpengalaman. Cukur rambut dengan Kapster bisa kapan saja dan dimana saja untuk mendapatkan model rambut pria yang kamu inginkan. Dengan alat cukur yang bersih dan steril, menjadikan kenyaman dan keamanan mu saat bercukur menjadi terjamin. Nikmati sensasi, cukur rambut ala sultan cukup dari genggaman saja. Coba sekarang juga!


Mau tampil keren maksimal tanpa perlu repot, antri dan buang waktu?
Pakai “D’Kapster”, Ecommerce Barbering dan Salon No.1 di Indonesia

Tersedia di App Store & Play Store


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Mau Cukur Tapi Mager?Order D'kapster Aja